Hari ke 3.. untuk memahami gaya belajar anak.
Entah kebetulan atau tidak. Ayman suka dan sangat senang sekali menyanyi. Untuk anak seusia 2 thn seperti ayman. Lagu lagu yg sering dinyanyikan adalah lagu anak anak seperti cicak di dinding, liat kebunku, kereta api dsb.
Bagaimana ayman bisa menyanyikan lagu lagu tersebut??? Ya karena hampir tiap hari mama papa nya juga menyanyikan lagu untuk itu ayman. Selain dinyanyikan makna di dalam lagu pun dicoba untuk di nyata- kan dengan menunjuk benda/objek yg ad dalam lagu.
Misalkan jika kita nyanyi cicak didinding maka kita juga ikutan menunjuk cicak tersebut dan kita tunjukkan bagaimana cicak itu bergerak dsb.
Jika menyanyi lihat kebunku. Kita juga asumsikan bahwa sambil liat kebun maka kita nyanyikan lagunya. Sehingga dia mendapatkan gambaran bahwa ini loh kebun, ini bunga, dsb
Sehingga otomatis jika melihat cicak ayman langsung nyanyi. Dan liat bunga slalu nyanyi kebunku 😁
Kalau dilihat dr aktivitas ini. Baik gaya belajar auditori dan visual ayman gunakan untuk memahami sesuatu. Namun blm bs disimpulkan. Gaya apa yg lebih dominan.
Mari diamati lagiiii yukk..
#Level4
#Day3
#GayaBelajarAnak
#KuliahBunsayIIP
#BundaSayang
#IIP
0 comments:
Post a Comment